EVENTLAMONGAN.COM – Dalam Rangka Menyambut Hari Jadi Lamongan (HJL) ke-454 pada 26 Mei mendatang, Pemerintah Kabupaten Lamongan meluncurkan tema dan logo resmi HJL melalui Akun Instagram @yuhronur_yes, Senin (1/5/23).
Tema HJL kali ini adalah “Merajut Harmoni Untuk Lamongan Megilan” Pilihan tema tersebut mengandung makna dan semangat kolaborasi untuk menjaga kesinambungan pembangunan menuju kejayaan Lamongan yang berkeadilan. Pemkab Lamongan senantiasa menghadirkan pembangunan untuk semua, yang memasuki usianya ke-454 tahun.
Selaras dengan tema, diluncurkan logo resmi HJL454 yang dilahirkan melalui proses kreatif sayembara lomba desain logo yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Lamongan. Pendekatan kolaboratif ini merupakan keberlanjutan proses yang telah digagas di tahun-tahun sebelumnya dan menjadi bagian penting komitmen Kabupaten Lamongan dalam memperkuat daya saing sumber daya dan ekosistem daerah sebagai Kabupaten Kreatif Indonesia.
Proses sayembara logo HJL454 ini pertamakalinya dilakukan, yang ingin berpartisipasi harus Warga BerKTP asli Lamongan agar pemerintah tau para Designer-deaigner profesional di Lamongan.
Terima kasih warga Lamongan atas partisipasinya yang luar biasa karena dalam waktu 13 hari sayembara terdapat 76 karya yang terkumpul. Dan semua pendaftar adalah warga Lamongan.
Penjurian dilaksanakan di tanggal 29 April 2023 bertempat di Pendopo Lamongan. Adapun dewan juri yakni : Shinta Soedijandono (CMO Good News From Indonesia), Zainul Abidin (ICCN LAMONGAN), David Asadi (Sekretaris Bappelitbangda Lamongan).
Selamat untuk para juara 1. Moh. Luthfi, 2. Fahrienda Dwi Cahyani, 3. Ach Dawam Prasetyawan. Dan untuk karya dari M. Luthfi menjadi logo resmi Hari Jadi Lamongan yg ke 454th.
Desain Logo Secara keseluruhan berbentuk ujung yang lancip dan tumbuh menjalar (sulur tanaman) memiliki makna dinamis dan continue. Bahwa pembangunan Lamongan dinamis mengikuti perkembangan zaman serta berkelanjutan.
Komposisi warma logo juga mewakili 4 elemen. Biru muda (langit), biru tua (air jernih), hijau (tetumbuhan), dan kuning (matahari). Hal ini melambangkan semangat Kabupaten Lamongan dalam mewujudkan energi terbarukan dari panas matahari, angin, air, maupun nabati (kompos). Tentu dengan Lamongan memiliki waduk/bendungan, sinar matahari yang terik, dan perbukitan dengan angin yang cukup, serta kompos ternak yang memadai dapat dimanfaatkan untuk mewujudkan semangat tersebut.
Logo Bisa Di Download di Sini.
#hjl454 #harijadilamongan #lamonganmegilan